Acara Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah Pengganti Antar Waktu TK Lab Undiksha periode 2022-2026, 6 Juni 2024 berjalan dengan lancar dan sukses. Acara pelantikan berlangsung di Aula TK Lab Undiksha di hadiri pengelola Yayasan, Ketua Yayasan Drs. Ketut Pudjawan, M.Pd., Sekretaris Yayasan Dr. I Made Sugiarta, M.Si. , Bendahara Yayasan, Prof. Dr. Gde Artawan, M.Pd. dan Direktur Sekolah Lab Undiksha Prof. Dr. Ida Bagus Made Astawa, M.Si., Para Kepala dan Wakil Kepala Sekolah di lingkungan Sekolah Lab Undiksha, Guru Pegawai TK Lab Undiksha dan orang tua siswa serta undangan lainnya yang sebelumnya dilaksanakan Upacara Mejaya-jaya terlebih dahulu kepada Kepala Sekolah yang baru di Parhyangan Sekolah Lab Undiksha dipuput oleh Ida Bhawati Drs. Gede Suanda, M.Pd.
Acara diawali dengan pembacaan Surat Keputusan Ketua Yayasan Undiksha Nomor: 107/Y/Undiksha/P.1/VI/2024 oleh Sekretaris Yayasan Undiksha, Dr. I Made Sugiarta, M.Si. yang selanjutnya pengangkatan sumpah jabatan dan pelantikan oleh Ketua Yayasan Undiksha, Drs. Ketut Pudjawan, M.Pd. kepada Kepala Sekolah baru pengganti antar waktu TK Lab Undiksha yaitu Ibu I Gusti Ayu Mira Santiari, S.Pd. diikuti dengan penandatanganan serah terima jabatan Kepala Sekolah yang purna tugas Ibu Putu Juli Astiti, S.Pd., M.Pd. sekaligus penyerahan SK.
Ketua Panitia Pelantikan yang sekaligus KTU Sekolah Lab Undiksha, Gede Arsa Wijaya, S.Pd., menyampaikan pelantikan antar waktu ini dilakukan karena Kepala TK Lab Undiksha sebelumnya sudah sudah diangkat PPPK oleh Pemkab Buleleng per 16 Mei 2024 dan sekarang 6 Juni 2024 dilakukan pelantikan Kepala Sekolah pengganti antar waktu sekaligus serah jabatan. Pelantikan kepala sekolah ini sebagai salah satu langkah penting dalam melanjutkan estafet kepemimpinan di TK Lab Undiksha, karena mereka akan melanjutkan sekaligus memegang peran kunci dalam mengarahkan, mengelola dan memfasilitasi pengembangan staf maupun siswa di TK Lab kedepannya guna mencapai prestasi pendidikan yang maksimal.
Dalam sekapur sirihnya Kepala TK Lab Undiksha yang baru dilantik Ibu I Gusti Ayu Mira Santiari, S.Pd, menyampaikan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan dalam memegang mandat ini, serta mohon dukungan bersama-sama segala pihak dalam membangun TK Lab Undiksha lebih baik kedepannya, karena tanpa kerja sama tidak akan memberikan hasil yang optimal dalam proses penyelenggaraan pendidikan di TK Lab.
Sekapur sirih lainnya dari Kepala Sekolah TK Lab yang sudah purna tugas Ibu Putu Juli Astiti, S.Pd., M.Pd., mengucapkan terimakasih atas kerjasama yang baik selama ini, mudah-mudahan dengan keberlanjutan estafet kepemimpinan yang baru ini, dapat membuat TK Lab Undiksha menjadi lebih baik lagi.
Ketua Yayasan Undiksha, Drs. Ketut Pudjawan, M.Pd. dalam sambutannya, Kepala Sekolah yang baru akan memikul tanggung jawab yang besar dalam penyelenggaraan pendidikan di sekolah berdasarkan visi, misi sekolah. Pentingnya dalam berkordinasi, berkolaborasi, memiliki integritas dan tanggungjawab sehingga tercapai sesuai tujuan yang diharapkan. Kami Yayasan dan Direksi siap membantu, memberikan arahan dan dukungan dalam program-program yang dirancang dalam kepemimpinan Kepala TK Lab Undiksha yang baru dilantik. Percayalah bersama pasti bisa.
Diakhir acara dilakukan pemberian ucapan “Selamat” kepada pejabat yang baru dilantik serta pejabat lama yang telah memasuki masa purna tugas. Sukses Selalu Salam Ceria dan Salam Harmoni.