LabSchoolNews, 1/11/24. Sekolah Lab Undiksha menggelar kegiatan FGD Pendidikan Karakter di Auditorium Sekolah Lab Undiksha. Kegiatan dihadiri pengelola Yayasan, Direksi, para Kepala Sekolah, siswa kelas V, VII dan X di lingkungan Sekolah Lab Undiksha.
Ketua Yayasan Undiksha, Drs. Ketut Pudjawan, M.Pd. dalam sambutannya pendidikan karakter di sekolah adalah untuk membentuk siswa agar memiliki nilai-nilai moral dan etika yang kuat, yang mendasari tindakan, perilaku, dan sikap mereka sehari-hari. Selain itu menanamkan nilai-nilai seperti jujur, adil, disiplin, dan bertanggung jawab sehingga siswa memiliki moralitas yang tinggi dan sikap yang baik.
Dewa Gede Firstia Wirabrata, S.Psi. M.Psi, Psikolog selaku narasumber menyampaikan untuk menjadi murid teladan di sekolah, seseorang perlu mengembangkan karakter kuat dan sikap positif, disiplin dalam belajar, serta memiliki kemampuan manajemen waktu yang baik. Sikap hormat terhadap guru, peduli terhadap teman, dan berani menghadapi tantangan juga merupakan aspek penting.
Selain itu partisipasi dalam kegiatan ekstrakurikuler, menjaga kesehatan, dan bersikap kreatif. Dengan mempraktikkan nilai-nilai ini, para siswa tidak hanya mencapai prestasi akademis, tetapi juga menjadi panutan yang berdampak positif bagi lingkungan sekolah.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini diharapkan pendidikan karakter di Sekolah Lab Undiksha dapat mencetak generasi yang tidak hanya cerdas, tetapi juga berakhlak mulia, memiliki rasa tanggung jawab, dan mampu menjadi pemimpin yang bermanfaat bagi masyarakat di masa depan serta berkontribusi postif bagi kemajuan bangsa dan kemanusiaan. Sukses Selalu, Salam Ceria dan Salam Harmoni




